12/09/2023
🎯Tips Mencegah Gastritis Kambuh
📌Makan dalam Porsi Kecil, tapi Sering
Alih-alih tiga kali makan besar, cobalah membiasakan makan dalam porsi kecil tetapi sering. Misalnya, enam kali makan porsi kecil dalam sehari. Cara ini bertujuan untuk membuat perut tidak terlalu kenyang dan mengurangi tekanan pada lambung.
📌Perhatikan Pemilihan Makanan
Beberapa makanan dapat membantu mengelola gastritis dan mengurangi gejalanya. Meski pola makan umumnya tidak menyebabkan gastritis, beberapa makanan dapat memperburuk gejala, seperti makanan yang digoreng, pedas, dan sangat asam.
✅Meski tidak ada makanan yang benar-benar mencegah gastritis, mengonsumsi makanan tertentu yang baik bagi lambung penting untuk meminimalisir risiko kekambuhan..